Konsumsi Roti di Kota Yogyakarta, 1921-1990

Penulis: Rose Mariadewi

Deskripsi : Budaya makan roti di kota Yogyakarta sudah dikenal sejak perdagangan secara global dibuka. Pengenalan budaya barat di kalangan priyayi Jawa sudah menjadi hal yang lumrah terutama saat perjamuan makan. Di Yogyakarta sendiri nyatanya roti merupakan makanan ringan bagi para raja sejak masa Sultan Hamengku Buwono VIII. Seiring berjalannya waktu modernisasi hadir di Yogyakarta dan memengaruhi pola hidup masyarakatnya. Roti mulai dikenal banyak orang pasca revolusi kemerdekaan melalui resep-resep dalam Bahasa melayu. Tahun 1950an masyarakat mulai  mengembangkan industri roti yang akhirnya merebak pada masa Orde Baru.